Handphone adalah alat yang selalu kita bawa kemana – kemana, bukan hanya karena fungsinya sebagai alat komunikasi namun juga karena ia memiliki banyak kemampuan yang lain, salah satunya yang akan kita bahas, kamera.
Sekarang ini telah muncul banyak Handphone dengan kualitas kamera yang baik. Namun sayangnya, hasil foto menggunakan kamera ini masih tetap terbatas. Bukan semata karena kualitas kamera namun juga mungkin cara pemilik Handphone menggunakannya.
Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa anda pakai untuk memaksimalkan kualitas foto dari kamera handphone Anda:
1. Jangan sekali-kali menggunakan zoom
Kenapa? Karena Zoom akan menurunkan resolusi foto anda secara keseluruhan dan membuat foto tidak tajam. Kamera handphone cenderung memperkecil obyek foto, usahakan agar memotret dari jarak yang tidak terlalu jauh, sehingga Anda tidak memerlukan Zoom untuk memenuhi obyek pada frame. Dengan cara ini, resolusi yang dihasilkan akan maksimal.
2. Obyek foto harus mendapat cukup cahaya
Kelemahan kamera hanphone adalah tidak sensitif seperti mata kita yang bisa melihat di keremangan. Hasil foto outdoor cenderung lebih bagus dibanding indoor. Jika terpaksa harus foto indoor yang kurang cahaya, gunakanlah flash saat memotret. Namun harus diingat bahwa jarak efektif flash adalah sekitar 2-3 meter. Namun jangan berharap hasil foto akan terlihat bagus, karena akan timbul beberapa noise jika hanya mengandalkan flash dari Hanphone. Usahakan untuk menggunakan lampu tambahan.
3. Jangan sampai bergetar, usahakan stabil saat memegang Handphone
Ketika akan memotret, usahakan kita dalam keadaan tenang, karena itu akan mempengaruhi hasil foto. Semakin stabil kamera semakin bagus foto kita. Jadi usahakan selalu agar tangan kita tenang saat mengambil foto. Jika perlu, manfaatkan benda disekitar Anda sebagai sandaran.
4. Cobalah memotret dari sudut yang tidak biasa
Cobalah memotret dari sudut yang tidak biasa, karena foto yang diambil dari sudut yang biasa-biasa saja maka hasilnya juga akan biasa-biasa saja. Misalnya memotretlah dari sudut yang lebih rendah dari objek fotonya. Dengan begitu foto kita memberi kesan khusus yang tidak biasa dilihat mata manusia normal.
6. Pilih resolusi tertinggi
Resolusi tertinggi berarti foto yang dihasilkan memiliki detail lebih banyak dan bisa dicetak lebih besar. Resolusi sangat menentukan bagus tidaknya foto kita.
7. Jaga agar lensa Handphone selalu bersih
Sebaik apapun kita memotret dan sebagus apapun obyek foto tapi jika lensa kita kotor maka hasilnya pastilah akan kurang memuaskan. Oleh karena itu bersihkan lensa Handphone Anda secara berkala. Gunakan benda yang lembut untuk membersihkan, jangan sekali-kali menggunakan cairan yang bukan khusus untuk lensa. Karena itu akan menimbulkan bekas pada lensa.
8. Sebagai Finishing, pilih app edit foto yang bagus
Handphone memiliki beberapa fitur pengolahan foto bawaan namun itu tidaklah cukup, cobalah pilih app edit foto yang berkualitas bagus seperti Camera FV-5 v3.2, Anda bisa download disini!!! sehingga memudahkan kita melakukan editing sebagai finshing dari foto kita. Memang ini terlihat curang, namun dijaman modern seperti sekarang ini, editing sangatlah penting.



Selamat mencoba, semoga berhasil :)

Facebook Google twitter
Keywords: Tips Memotret Ala Fotografer Pro Menggunakan Kamera Handphone